Satukan Visi dan Misi, MKKS Lampung Selatan Adakan Rakor Tahun 2023

Iklan

Satukan Visi dan Misi, MKKS Lampung Selatan Adakan Rakor Tahun 2023

, Maret 17, 2023



PUBLIKMEDIA.ID, Lamsel,-  Rapat Koordinasi Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Lampung Selatan dihadiri Ketua MKKS Asnawi S.pd, Sekertaris MKKS Bambang S.pd, serta Puluhan Kepala Sekolah Lampung Selatan berjalan dengan lancar.


Kegiatan Rakor MKKS lampung Selatan itu diadakan di Aula SMPN 1 Ketapang 

pada hari kamis (16/03/2023) yang juga di hadiri tamu undangan lainnya.


Asnawi selaku ketua MKKS mengatakan bahwa kegiatan rapat koordinasi ini, karena MKKS setiap bulan melaksanakan Rapat Koordinasi yang untuk saat ini tema nya "Persiapan Untuk Jumbara" 


Selanjutnya, Asnawi menerangkan bahwa karena memang akan ada kegiatan laksar dan lanjutan untuk Palang Merah Indonesia (PMI) Se-kabupaten Lampung Selatan, untuk sekolah-sekolah dan persiapan untuk ujian semester dan sebagainya.


Asnawi berharap yang pertama biar satu visi dan misi setiap sekolah, punya misi yang sama kemudian menjalin kebersamaan dalam artinya, setiap kepala sekolah punya kekuatan yang sama, punya pendapat yang sama dan hal-hal yang memang ada dalam permasalahan sekolah itu bisa diselesaikan diforum MKKS ini.


Ditempat yang sama Sude S.pd salah satu Kepala Sekolah yang mengikuti Rakor tersebut menyatakan bahwa Rakor ini yang pertama di tahun 2023.


"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh kepala sekolah yang ada di Lampung Selatan ini, dimana kami jauh dari Bandar Lampung, dari Natar dan Merbau Mataram, mereka semua kompak hadir disini kebanggaan kami tersendiri sebagai kepala sekolah, artinya disini saya melihat bukan semata-mata karena tugas karena mungkin kebersamaan itulah, kebersamaan organisasi Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS)"pungkas Sude.(Roi)

TerPopuler